5 Drama Korea Komedi Paling Lucu Menurut Penonton di Internet

Rabu, 12 Januari 2022 - 11:09 WIB
loading...
5 Drama Korea Komedi...
The Fiery Priest membuat banyak penonton tertawa karena memparodikan banyak film dan serial terkenal. Foto/SBS
A A A
JAKARTA - Drama Korea genre komedi banyak disukai penonton karena bisa membawa kesegaran dan gelak tawa saat menontonnya.

Banyak penonton yang lantas mendiskusikan drama komedi favorit mereka di forum-forum daring dan merekomendasikannya kepada pembaca atau penonton yang lain. Berikut ini beberapa drama Korea terlucu yang direkomendasikan para pengguna Reddit.


1. The Fiery Priest (2009)

5 Drama Korea Komedi Paling Lucu Menurut Penonton di Internet

Foto: SBS

Drama ini menyampurkan komedi dengan adegan laga. The Fiery Priest juga memparodikan banyak film dan serial, di antaranya Mr. Sunshine, Nameless Gangster: Rules of the Time, The Matrix, Reply 1988, Along with the Gods: The Two Worlds, bahkan lukisan The Scream yang jadi meme di internet.

Kim Nam-gil menjadi pemeran utama drama ini, yaitu sebagai Kim Hae-il, mantan agen intelijen yang mencari dalang di balik kematian misterius seorang pendeta senior. Walau premisnya tampak serius, tapi penonton mengatakan bahwa mereka banyak tertawa saat menonton drama 40 episode ini.

The Fiery Priest juga punya catatan rating yang tinggi, yaitu rata-rata nasional 16,1% menurut data Nielsen Korea.

2. The Legend of the Blue Sea (2016-2017)

5 Drama Korea Komedi Paling Lucu Menurut Penonton di Internet

Foto: SBS

Drama ini bukan hanya lucu, tapi juga romantis. Ceritanya pun agak absurd, yaitu tentang putri duyung yang jatuh cinta pada manusia. Jun Ji-hyun dan Lee Min-ho menjadi pemeran utamanya.

Salah satu plot terkocak dari drama ini menurut penonton adalah saat karakter yang diperankan Jun Ji-hyun belajar tentang kehidupan di luar habitatnya di laut. Drama ini juga punya rating tinggi, yaitu rata-rata 17,6%.

3. Psychopath Diary (2019)

5 Drama Korea Komedi Paling Lucu Menurut Penonton di Internet

Foto: tvN

Penggemar dark humor direkomendasikan menonton serial ini. Ceritanya tentang Yook Dong-sik (Yoon Shi-yoon), pria pemalu yang menjadi saksi sebuah pembunuhan. Bukan cuma itu, dia tanpa sengaja juga mengambil buku harian si pembunuh yang isinya adalah detail seluruh pembunuhan yang pernah dilakukan si pelaku.

Sialnya, setelah itu, ia mengalami kecelakaan, dan amnesia. Karena memiliki buku harian itu, Dong-sik lantas mengira bahwa ia adalah seorang pembunuh dan psikopat. Dari sinilah berbagai kejadian kocak mulai terjadi.

Baca Juga: Second Lead Syndrome dalam Drama Korea, Ini Karakter-Karakter yang Bikin Baper

4. Yumi's Cells (2021)

5 Drama Korea Komedi Paling Lucu Menurut Penonton di Internet

Foto: iQIYI

Drama yang dibintangi Kim Go-eun ini menyenangkan untuk ditonton karena kemunculan sel-sel milik karakter utamanya, Yumi. Sel-sel yang menggambarkan emosi dan pikiran Yumi ini semuanya menggemaskan dan kocak, terutama Sel Nakal. Cerita Yumi menjalani hidup, termasuk urusan percintaannya juga menarik disimak.

Baca Juga: 7 Drama Korea Romantis yang Ceritanya Unik dan Ratingnya Tinggi
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1290 seconds (0.1#10.140)