Mantan Personel EXO Kris Wu Dituduh Ghosting Pacar sampai Bikin Depresi

Senin, 07 Juni 2021 - 11:02 WIB
loading...
Mantan Personel EXO...
Kris Wu kembali dikaitkan dengan gosip percintaan lewat tuduhan seseorang yang menyebut Kris melakukan ghosting. Foto/Instagram @kriswu
A A A
BEIJING - Kris Wu alias Wu Yi Fan yang merupakan warga negara China dituduh melakukan ghosting ke seorang perempuan nonselebritas.

Tuduhan tersebut disebar melalui unggahan di akun media sosial Weibo, dan disebut telah mendapat 80 ribu komentar.

Mengutip Weibo-Talk via Allkpop , tuduhan tersebut diduga dilempar oleh teman sang korban. Saat itu, status temannya adalah pacar Kris Wu, tapi suatu ketika tiba-tiba Kris menghilang. Aksi ini membuat korban merasa depresi, sampai-sampai dia tak sanggup sekolah.

Sampai sejauh ini, belum ada bukti yang disampaikan oleh penuduh, tapi sudah banyak komentar negatif terkait Kris beredar di sana. Salah satunya adalah perdebatan tentang anggapan bahwa usia Kris dan pacar yang di-ghosting itu berbeda jauh.

Meski tak jelas kapan peristiwa ghosting terjadi, tapi kini Kris berusia 30 tahun, sementara seperti disebutkan, mantan pacarnya itu masih sekolah.

Baca Juga: 10 Idol K-Pop dengan Penghasilan Terbesar dari Endorse Merek Mewah

Mantan Personel EXO Kris Wu Dituduh Ghosting Pacar sampai Bikin Depresi

Foto: Getty Images

Beberapa komentar negatif yang ada di kolom komentar yaitu seperti "Sejujurnya, kalau itu Wu Yifan, berarti itu benar", "Kalau ini benar, berarti Wu Yifan memang harus dikurung", dan "Ini bukan skandal lagi, ini sudah perilaku rutin".

Ini bukan pertama kalinya Kris dituduh dalam kasus terkait hubungan asmara. Sebelumnya pada 2016, rapper dan produser ini juga pernah dituduh melakukan ghosting. Korban memberikan bukti sebuah foto yang diduga Kris tengah tidur di ranjang. Meski begitu, korban akhirnya menghapus unggahan tersebut.

Beberapa hari lalu, Kris juga dituduh berkencan dengan seorang youtuber berusia 19 tahun, dengan bukti CCTV di sekitar bioskop. Namun pihak Kris menyebut bahwa video tersebut adalah hasil suntingan.

Baca Juga: Peringkat Idol K-Pop Terpopuler Mei 2021, Cha Eun-Woo Melesat Lagi

Pada 2014, Kris Wu keluar dari EXO karena berkonflik dengan SM Entertainment . Agensi itu menuduh Kris menyalahi kontrak, sementara sang penyanyi menuduh SM Entertainment menelantarkannya saat dia sakit.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mantan Anggota EXO Mabuk...
Mantan Anggota EXO Mabuk saat Live Streaming, Netizen Blokir Medsosnya
Belum Genap Seminggu,...
Belum Genap Seminggu, Mini Album Terbaru Chanyeol EXO, Black Out Masuk dalam Deretan Top Download Agustus di Aplikasi Musik TREBEL!
Suho EXO Terancam Diboikot...
Suho EXO Terancam Diboikot Imbas Pamer Makan Burger dari Restoran Pro-Israel
Daftar Fan Meeting D.O...
Daftar Fan Meeting D.O EXO di Asia, Catat Tanggal di Jakarta!
Kampanye Pemilu Gibran...
Kampanye Pemilu Gibran Pakai Foto D.O. EXO, Penggemar Adukan ke Agensi
SM Entertainment Bantah...
SM Entertainment Bantah Sehun dan Chanyeol EXO Pindah Agensi
Mantan Anggota EXO Mabuk...
Mantan Anggota EXO Mabuk saat Live Streaming, Netizen Blokir Medsosnya
Kampanye Pemilu Gibran...
Kampanye Pemilu Gibran Pakai Foto D.O. EXO, Penggemar Adukan ke Agensi
5 Drakor dan Film yang...
5 Drakor dan Film yang Dibintangi Member EXO pada 2023
Rekomendasi
Halalbihalal Peradi...
Halalbihalal Peradi SAI 2025: Dari Hati ke Hati Mewujudkan Soliditas
Apakah bisa Gadai Motor...
Apakah bisa Gadai Motor Tanpa BPKB?
Militer India Akui Kerugian...
Militer India Akui Kerugian Besar Akibat Serangan Pakistan
Berita Terkini
Dahsyatnya Weekend Siap...
Dahsyatnya Weekend Siap Ramaikan Lapangan Kukusan Depok Bersama Deretan Musisi hingga Pemain Sinetron RCTI
Sinopsis Layar Drama...
Sinopsis Layar Drama Indonesia Terbelenggu Rindu Eps 238: Detik-detik Keluarnya Hasil Tes DNA Ulang Amira dan Vernie
Urbahn International...
Urbahn International Menenun Arsitektur Dunia lewat Pameran ARCH.ID 2025
Liburan Jadi Penuh Warna,...
Liburan Jadi Penuh Warna, Bareng Teman Liburan Seru di GTV Amazing Kids!
Heboh J-Hope Asyik Ngopi...
Heboh J-Hope Asyik Ngopi di Cafe usai Manggung di Jakarta, Bawa Oleh-Oleh Kopi Indonesia
Sinopsis Layar Drama...
Sinopsis Layar Drama Indonesia 'Mencintaimu Sekali Lagi' Eps 140: Janji Setia Arini
Infografis
Mantan Panglima Militer...
Mantan Panglima Militer Israel Sebut Netanyahu Musuh Zionis
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved