5 Rekomendasi Brush Pen Murah untuk Hand Lettering

Sabtu, 06 Februari 2021 - 15:55 WIB
loading...
5 Rekomendasi Brush...
Pena atau brush pen murah untuk hand lettering bisa kamu dapat dengan mudah lewat platform mana pun. Foto/artistsnetwork.com
A A A
JAKARTA - Membuat hand lettering tak bisa sembarangan karena membutuhkan pena atau brush pen yang sesuai dengan kebutuhan, agar hasilnya juga sesuai ekspektasi.

Nah, buat kamu yang sedang mencari brush pen atau pena untuk membuat hand lettering , bisa mengecek yang berikut ini.

1. LYRA AQUA BRUSH DUO DUAL PEN - Rp184.700


5 Rekomendasi Brush Pen Murah untuk Hand Lettering

Foto: Instagram @tokoprapatan

Brush Pen Lyra Aqua Brush Duoini tersedia dalam model ujung kuas ganda, dengan bagian tipis untuk menggambar dan bagian tebal untuk mewarnai bagian isiannya. Uniknya, brush pen ini bisa dicampurkan warnanya seperti cat air. Juga cocok untuk membuat doodle yang lucu.

2. SAKURA KOI COLORING BRUSH PEN - Rp40.000

5 Rekomendasi Brush Pen Murah untuk Hand Lettering

Foto: Instagram @jetpens

Untuk ukuran alat tulis, merek asal Jepang ini menjadi pilihan utama bagi penggiat hand lettering. Brush pen ini tidak berbau dan tintanya dibuat dengan bahan dasar air sehingga sangat mudah untuk dicampurkan dan menghasilkan warna transparan yang cocok untuk yang ingin mendalami blended lettering.

Baca Juga: Produk-Produk Fashion Merek Lokal dengan Gaya Doodle Menarik, Gak Pasaran!

3. FABER CASTELL CALLIGRAPHY BRUSH PEN - Rp70.000/12 BUAH

5 Rekomendasi Brush Pen Murah untuk Hand Lettering

Foto: Instagram @smstationeryph

Produk ini didesain khusus untuk kaligrafi, dilengkapi dengan ujung kuas yang lembut. Dengan sentuhan yang tepat, brush pen ini dapat menghasilkan garis tebal maupun tipis.

4. SNOWMAN BRUSH PEN - Rp24.500

5 Rekomendasi Brush Pen Murah untuk Hand Lettering

Foto: Instagram@atasmejastore

Snowman Brush Pen cocok untuk pemula yang punya bujet terbatas. Brush pen ini punya 36 pilihan warna yang awet, dari warna yang terang hingga pastel. Produk ini sudah memenuhi standar food grade , jadi aman dipakai siapa pun.

Baca Juga: Apakah Kita Boleh Minum Air Sisa Semalam?

5. ARTLINE STIX - Rp13.000

5 Rekomendasi Brush Pen Murah untuk Hand Lettering

Foto: mirreca.id

Merek ini cocok untuk pemula yang baru pertama mendalami hand lettering. Kuasnya agak kaku tapi tetap menghasilkan goresan lebar maupun tipis, dan punya pilihan warna yang cerah dan tintanya juga lebih awet.

GenSINDO
Widya Zhafirah Dezani
LSPR Communication & Business Institute
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1389 seconds (0.1#10.140)