Panduan biar Nonton Netflix Bisa Lebih Maksimal

Rabu, 13 Mei 2020 - 18:00 WIB
loading...
Panduan biar Nonton...
Nonton Netflix bakal lebih paripurna kalau kamu bisa memanfaatkan fitur-fitur yang ada. Foto/gizmowriter.com
A A A
JAKARTA - Buat penggemar Netflix dan kaum rebahan, simak panduan lengkap ini biar kamu lebih gampang mencari tema film yang kamu mau dan hal-hal detail lainnya.

Ada ribuan film di Neflix yang bisa kamu tonton. Saking banyaknya, kami mungkin sering pusing sendiri, dan ujung-ujungnya malah nonton film atau serial yang udah pernah ditonton.

Nah, biar gak pusing lagi, berikut panduan mengulik akun Netflix kamu biar sensasi menonton lebih maksimal.

1. MENCARI KOLEKSI KONTEN KHUSUS

Panduan biar Nonton Netflix Bisa Lebih Maksimal


Fungsi fitur "Cari" atau "Search" bukan cuma bisa dipake untuk mencari judul atau genre tertentu. Fitur ini juga bisa dipake untuk mencari tayangan yang telah ditandai untuk kategori tertentu. Kamu bisa ngetik "film festival" dan nanti akan muncul daftar film-film pemenang festival keren, mulai dari Cannes, Sundance, sampai Toronto International Film Festival.

Beberapa kata kunci lainnya yang bisa kamu pakeuntuk mencari film di antaranya adalah great K-drama screenwriters, romantic workplace TV shows, watch in one weekend, ensemble TV shows, love triangle K-dramas, fantasy movies, talking animals, slow burns, epic worlds, feel-good, anime for beginners, retro TV, underdogs, dan gal pal movies and TV shows.

2. MENCARI KONTEN SEJENIS

Panduan biar Nonton Netflix Bisa Lebih Maksimal


Kalo kamu suka serial atau film tertentu, kamu bisa menemukan tayangan sejenis dengan memilih tab "Lainnya Seperti Ini" di bawah halaman yang berisi judul-judul tayangan. Kalau kamu klik tab tersebut, maka akan muncul daftar tayangan lain yang sejenis. Perhatikan tulisan yang dikasih kotak merah di foto di atas, ya.

3. LIHAT FITUR "DETAIL"

Panduan biar Nonton Netflix Bisa Lebih Maksimal


Fitur ini cuma bisa kamu lihat kalau nonton Netflix di situs web. Kalau kamu klik tab ini, kamu bisa menemukan daftar sutradara, pemain, genre, dan bahkan tag yang menarik. Nah, kamu bisa mengklik nama Lee Min Ho, dan nanti akan keluar semua film di Netflix yang dibintangi Lee Min Ho.

Kalau kamu mau berpetualang, coba klik tag menarik yang ada pada pilihan "Acara ini", maka kamu bisa melihat berbagai tayangan yang telah ditandai dengan kata-kata seperti "Mengharukan" atau "Romantis".

4. KELOLA BANDWIDTH BERDASARKAN PROFIL

Panduan biar Nonton Netflix Bisa Lebih Maksimal


Kalau kamu gak mau semua profil di akun kamu melakukan streaming dengan kualitas video paling tinggi, kamu punya pilihan untuk mengontrolnya. Pilih "Akun" lalu pilih "Profil dan Kontrol Orang Tua", dan pilih profil siapa yang kamu ingin ubah. Setelah itu, pilih "Simpan" di "Pengaturan Pemutaran". Kamu bisa menentukan "Penggunaan Data Per Layar" ke rendah atau sedang untuk mengontrol seberapa besar bandwidth yang kamu mau untuk profil tersebut.

5. MENANDAI FILM/SERIAL YANG AKAN DATANG

Panduan biar Nonton Netflix Bisa Lebih Maksimal


Kalau kamu nonton pakai ponsel, ada tab "Segera Hadir" (Coming Soon). Di sini kamu bisa melihat trailer dan sinopsis dari tayangan tersebut. Kalau kamu menunggu tayangan itu, kamu bisa memilih fitur "Ingatkan Saya" yang berbentuk ikon lonceng, maka nanti kamu bakal dapat notifikasi kalo film atau serialnya sudah tayang di Netflix.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1643 seconds (0.1#10.140)