Review Film Deadpool & Wolverine: Aksi Kocak Kerja Sama Dua Sahabat

Rabu, 24 Juli 2024 - 11:03 WIB
loading...
Review Film Deadpool...
Film Deadpool & Wolverine menggambarkan kerja sama dua superhero yang berbeda sifat dan kepribadian. Foto/Walt Disney Studios Motion Pictures
A A A
JAKARTA - Deadpool & Wolverine merupakan film ke-34 dari Marvel Cinematic Universe (MCU) yang dirilis pada 24 Juli di Indonesia. Ceritanya mengikuti kisah Wade Wilson alias Deadpool (Ryan Reynolds) yang tidak menginginkan kehidupan penuh kekerasan.

Sinopsis Film Deadpool & Wolverine


Wade berusaha mencari cara agar kemampuannya dapat bermanfaat bagi orang lain. Saat dirinya sudah pensiun, ia didatangi gerombolan dari organisasi TVA (Time Variance Authority) yang memaksa Wade untuk menjalankan misi yaitu memperbaiki linimasa.

TVA merupakan organisasi yang berlokasi di luar ruang dan waktu ciptaan He Who Remains untuk memastikan pelestarian Sacred Timeline. Penciptanya ingin menghentikan varian multiverse jahat dari dirinya sendiri melalui TVA.



Salah satu agen TVA, Mr. Paradox (Matthew Macfadyen) melakukan proyek ilegal yaitu mempercepat kematian alam semesta menggunakan Time Ripper, sebuah mesin yang dapat membunuh garis waktu. Paradox melakukan ini untuk membuktikan dirinya layak menjadi pemimpin TVA.

Melancarkan aksi jahatnya, ia memiliki kesepakatan dengan Cassandra Nova (Emma Corrin), seorang mutan dengan kekuatan telekinesis dan telepati yang merupakan saudara kembar Charler Xavier alias Professor X. Keduanya menjadi penjahat utama dalam film Deadpool & Wolverine.

Review Film Deadpool & Wolverine: Aksi Kocak Kerja Sama Dua Sahabat

Foto: Walt Disney Studios Motion Pictures

Dalam misinya kali ini, Wade dibantu oleh Logan alias Wolverine (Hugh Jackman) yang memiliki karakter sangat jauh berbeda dalam mengatasi dan menyelesaikan masalah.

Karakter Deadpool digambarkan sebagai sosok pahlawan super yang antihero, banyak bicara, dan konyol. Sedangkan Wolverine dikenal sebagai karakter yang keras dan sangat mudah marah.

Alhasil, keduanya selalu mengalami pertengkaran hebat ketika sedang berunding untuk mencari solusi. Ini dapat dilihat pada adegan pertama kali ketika Deadpool sedang mencari Wolverine yang tepat untuk memperbaiki lini waktu yang rusak.

Ia mengajak Wolverine bekerja sama dengan cara yang konyol dan sempat membohongi Wolverine. Ketika Deadpool tidak sengaja keceplosan, Wolverine jadi tahu rencananya bukan untuk memperbaiki citra buruknya.

Review Film Deadpool & Wolverine: Aksi Kocak Kerja Sama Dua Sahabat

Foto: Walt Disney Studios Motion Pictures

Meskipun keduanya sempat berkonflik, Wolverine akhirnya luluh dan berkeinginan membantu misi Deadpool. Terdapat satu scene saat mereka pingsan karena kelelahan bertengkar, kemudian muncul empat karakter superhero yang lain.

Tiga dari karakter tersebut bukan menjadi bagian dari MCU, yaitu Elektra Natchios (Jennifer Garner) seorang pembunuh yang menguasai ilmu bela diri kuno, Gambit (Channing Tatum) seorang mutan dengan kemampuan memanipulasi api dan perang kartu, dan Blade (Wesley Snipes) seorang manusia dengan kekuatan vampir yang tidak memiliki kelemahan.

Karakter lain yang muncul adalah Laura/X-23 (Dafne Keen), putri kloningan Logan dan seorang mutan dengan kekuatan mirip ayahnya, juga Lady Deadpool (Black Lively). Mereka membantu Deadpool & Wolverine untuk masuk ke dalam tempat Cassandra, kemudian memaksanya agar memulangkan mereka.

Bukan Marvel namanya kalau tidak memberikan twist atau kejutan karakter, yaitu ada satu adegan yang menampilkan salah satu karakter superhero utama dari Avengers.

Review Film Deadpool & Wolverine: Aksi Kocak Kerja Sama Dua Sahabat

Foto: Walt Disney Studios Motion Pictures

Karakter ini ditampilkan jauh dari biasanya dan penonton akan dibuat terkejut karena ide gila Marvel yang mampu mengadaptasi karakter tersebut sesuai dengan cerita Deadpool.

Tampilan animasi dari produksi Marvel tidak perlu diragukan lagi, karena film ini mampu memberikan pengalaman luar biasa dan imajinasi yang liar.

Hal paling menarik adalah karakter Deadpool sebagai superhero yang digambarkan sederhana dan penuh lelucon. Biasanya kita melihat karakter superhero yang tegas dan serius, tapi Deadpool akan memberikan kesan tertentu yang belum pernah kita lihat sebelumnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1561 seconds (0.1#10.140)