Daftar 11+ Karakter Film Teenage Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem
loading...
A
A
A
9. John Cena sebagai Rocksteady
Foto: Looper
Rocksteady sudah lama dikenal penggemar Kura-Kura Ninja. Di banyak adaptasi, dia adalah anak buah Shredder. Tapi, di film ini, Rocksteady menjadi anak buah Superfly. Dia berbentuk badak mutan dan sangat kuat.
10. Ice Cube sebagai Superfly
Foto: Plex
Superfly merupakan antagonis utama di film ini. Awalnya, dia adalah lalat rumahan yang diberi cairan mutagen Baxter. Dia kemudian berubah menjadi makhluk mutan mengerikan yang ingin menyingkirkan manusia dan menciptakan lebih banyak hewan mutan.
11. Maya Rudolph sebagai Cynthia Utrom
Foto: Looper
Cynthia adalah salah satu karakter asli yang diciptakan khusus untuk film ini. Dia adalah bos Techno Cosmic Research Institute (TCRI). Dia mengincar cairan mutagen ciptaan Baxter dan gagal. Wanita itu berambisi menciptakan mutan yang akan dipakainya sebagai senjata. Kalau sekuel TMNT ini dibuat, Cynthia bisa kembali tampil sebagai antagonis.
12. Lain-Lain
Foto: Attack of the Fanboy
Selain nama-nama di atas, masih ada beberapa nama lain yang turut memeriahkan film ini. Beberapa nama pengisi suara akan dikenal orang. Tapi, karakter yang mereka bawakan mungkin berbeda dengan apa yang digambarkan di komik dan adaptasi lainnya.
Paul Rudd sebagai Mondo Gecko. Dia merupakan tokek mutant yang suka ber-skateboard. Mondo dan Michelangelo jadi bersahabat di film itu. Mereka sempat berseberangan kubu, tapi pada akhirnya mereka berteman.
Rose Byrne sebagai Leatherhead. Ini adalah perubahan yang dilakukan di film tersebut. Sebelumnya, Leatherhead dikenal sebagai cowok. Namun, di film ini, dia jadi cewek. Di semesta TMNT, Leatherhead adalah ilmuwan dan sekutu para Kura-Kura Ninja ini. Tapi, ada juga yang menjadi musuh.
Natasia Demetriou sebagai Wingnut. Dia merupakan makhluk kelelawar humanoid yang desainnya sering menjadi parodi Batman. Di film ini, dia awalnya anak buah Superfly.
Post Malone sebagai Ray Fillet. Dia merupakan anak buah Superfly. Ikan pari mutan ini lebih suka menyanyi ketimbang melakukan kejahatan.
Hannibal Buress menyuarakan Genghis Frog. Di cerita asli TMNT, dia diciptakan Shredder sebagai bagian dari Geng Kodok Punk, kuartet prajurit yang dimaksudkan untuk melawan KKN. Tapi, di Mutant Mayhem, dia jadi anak buah Superfly.
Sejumlah cameo juga tampil di Mutant Mayhem. Di antaranya, Youtuber MrBeast, Kevin Eastmen, dan bahkan sutradara film ini, Jeff Rowe. MrBeast menyulihsuarakan karakter di adegan flashback. Sedangkan Kevin dan Jeff menyuarakan warga New York.
Lihat Juga: Sinopsis Film Korea Omniscient Reader's Viewpoint dan Daftar 8 Pemainnya, Bujet Rp354 Miliar
(alv)