Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental

Sabtu, 12 Oktober 2019 - 16:00 WIB
Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental
Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental
A A A
Para penjahat fiksi, baik dalam komik atau film, sering digambarkan sebagai orang yang mengalami gangguan kesehatan mental. Gangguan itulah yang kerap mendorong mereka untuk berbuat jahat dan mencelakai orang banyak, kadang-kadang tanpa merasa bersalah.

Nah, siapa aja mereka, ini daftarnya.


1. JOKER

Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental

Foto: Warner Bros Pictures

Joker mengidap Pseudobulbar Affect (PBA) yang membuatnya menunjukkan ekspresi yang berlawanan dengan perasaan yang sedang dialaminya. Inilah yang membuatnya sering mendadak tertawa tanpa bisa dikontrol. Penyebab penyakit ini adalah karena adanya kerusakan saraf pada korteks prefontal.

Selain itu, Joker juga mengidap gangguan jiwa skizofrenia. Skizofrenia merupakan penyakit mental kronis yang dapat menyebabkan gangguan proses berpikir. Pengidap skizofrenia tidak dapat membedakan antara khayalan dan kenyataan dalam kehidupan sehari-hari.

Gejala paling khas dari skizofrenia ialah mengalami delusi dan halusinasi, yang menciptakan khayalan-khayalan dalam pikirannya.


2. DARTH VADER

Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental

Foto: Walt Disney Studios Motion Pictures

Penjahat dalam film waralaba "Star Wars" ini memiliki gangguan Borderline Personality Disorder (BPD) atau gangguan kepribadian ambang yang menunjukkan emosi negatif. Gangguan tersebut ditandai dengan suasana hati, perilaku, dan hubungan yang selalu cepat berubah atau tidak stabil. Banyaknya latar belakang suram yang dialami Darth Vader, seperti tragedi pembunuhan ibunya, kehilangan istrinya, hingga mengira bahwa anaknya sudah tidak terselamatkan merupakan salah satu yang membentuk Darth Vader menjadi jahat. Borderline Personality Disorder merupakan fase pada gangguan jiwa Post-Traumatic Stress Disorder (PTSD) atau gangguan stres pascatrauma.

3. LORD VOLDEMORT

Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental

Foto: Warner Bros Pictures

Tokoh jahat dalam kisah "Harry Potter" ini digambarkan sebagai tokoh yang kejam, licik, serta menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuannya. Voldemort saat masa kecilnya dikenal sebagai salah satu siswa Hogwarts yang paling cemerlang. Tapi dia diidentifikasi mengidap Narcissistic Personality Disorder (NPD) atau gangguan kepribadian yang menganggap dirinya jauh lebih penting dibanding orang lain. NPD adalah sebuah penyakit kepribadian jangka panjang dari perilaku abnormal yang dikarakteristikkan oleh perasaan berlebihan terhadap diri sendiri, selalu ingin dipuji, tapi minim empati. Orang yang mengidap NPD akan sering berpikir cara meraih kekuasaan atau kesuksesan dirinya sendiri.

4. HANNIBAL LECTER

Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental

Foto: Orion Pictures

Hannibal Lecter adalah tokoh dalam novel karya Thomas Harris yang juga difilmkan dengan judul "The Silence of The Lambs" (diperankan oleh Anthony Hopkins). Dia adalah psikopat yang dicirikan dengan tindakan yang bersifat egosentris dan antisosial. Pengidapnya juga sering disebut sebagai sosiopat, karena perilakunya yang antisosial dan merugikan orang-orang terdekatnya. Lecter menjadi seorang pembunuh berantai kanibalistik tanpa merasa bersalah.

5. CHEWBACCA

Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental

Foto:Walt Disney Studios Motion Pictures

Chewbacca atau yang dikenal dengan julukan Chewie adalah karakter fiksi dalam "Star Wars". Dia diidentifikasi memiliki gangguan jiwa Impulsive Control Disorder (ICD) atau gangguan pengendalian impuls, ialah gangguan kejiwaan yang ditandai dengan impulsivitas - kegagalan untuk menahan godaan, dorongan, atau ketidakmampuan untuk berpikir panjang.

6. THANOS

Tak Cuma Joker, Ini Para Penjahat yang Punya Gangguan Kesehatan Mental

Foto:Walt Disney Studios Motion Pictures

Salah satu penjahat terkuat dalam komik Marvel ini diidentifikasi mengidap Narcissistic Personality Disorder (NPD). NPD membuat Thanos memiliki kepercayaan diri yang berlebih untuk menguasai alam semesta ini dan merasa tidak ada yang mampu mengalahkannya.


GenSINDO
Asep Ricky Subagya
Universitas Negeri Jakarta
(her)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.4182 seconds (0.1#10.140)