Poster Tipe-Tipe Joker Beserta Foto Para Pemainnya Viral di Twitter

Rabu, 26 Februari 2020 - 17:10 WIB
Poster Tipe-Tipe Joker Beserta Foto Para Pemainnya Viral di Twitter
Poster Tipe-Tipe Joker Beserta Foto Para Pemainnya Viral di Twitter
A A A
Poster buatan penggemar ini menyimpulkan dengan singkat betapa karakter Joker sangatlah beragam.

Seperti kita tahu, karakter Joker udah sering banget muncul dalam film, televisi, termasuk film animasi. Pemain dan pengisi suaranya pun bukan aktor kaleng-kaleng alias kelas jempolan semua.

Nah, dari yang banyak itu, poster ini menampilkan enam aktor pemeran Joker dalam versi live action film dan serial televisinya.

Poster Tipe-Tipe Joker Beserta Foto Para Pemainnya Viral di Twitter

Foto: Twitter @_aquemini

Mereka yaitu Cameron Monaghan dari serial televisi "Gotham" (2014-2019). Dia mewakili karakter Joker yang maniak.

Lalu ada pemenang Piala Oscar, Joaquin Phoenix, dari "Joker" (2019). Dia mewakili tipe Joker komedian.

Berikutnya ada Jared Leto dari film "Suicide Squad" (2016) yang mewakili karakter psikopat. Dilanjutkan pemenang Piala Oscar lainnya, mendiang Heath Ledger, dari "The Dark Knight" (2008) yang mewakili Joker yang anarkis.

Selanjutnya ada Jack Nicholson dari film "Batman" (1989) yang mewakili Joker yang jadi gangster. Terakhir, ada Cesar Romero dalam serial televisi "Batman" (1960) yang mewakili karakter badut.

Poster ini pertama kali dicuitkan oleh akun @_aquemini pada 24 Februari lalu. Sampai berita ini ditulis, postingan ini udah di-retweet lebih dari 38.800 kali dan di-like lebih dari 171.000 kali.

Yang menarik, poster ini diambil dari situs web timayume , dan rupanya posternya dijual seharga USD22,25 atau sekitar Rp311.589.

Poster Tipe-Tipe Joker Beserta Foto Para Pemainnya Viral di Twitter

Foto: timayume.com

Setelah "Joker", kita belum tahu kapan bisa melihat karakter ikonik ini muncul lagi di layar lebar atau layar kaca.

Tapi dengan suksesnya "Joker", bisa jadi sekuelnya akan dibuat, meski sampai saat ini Todd Phillips dan Joaquin Phoenix belum mengumumkan apapun soal ini. (Baca juga: Joker, Dari Pemburu Uang ke Teroris Politis )

Saat ini, "Joker" jadi film adaptasi komik paling menguntungkan, dengan raihan pendapatan sebesar lebih dari USD1 miliar dengan bujet cuma USD60 juta.

Selama ini, film-film yang masuk klub USD1-2 miliar adalah yang bujetnya selangit, sampai ratusan juta dolar. Contohnya film-film dari Marvel Cinematic Universe (MCU).

Sementara untuk film termurah yang masuk klub USD1 miliar, pemegang rekor sebelumnya adalah “Jurassic Park” (1993) dengan bujet USD63 juta.
(her)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3671 seconds (0.1#10.140)