YouTuber Bangpen dan Grace Blessing Bikin Tim Baru, Siap Ikut PUBG Mobile Pro League 2020

Jum'at, 31 Januari 2020 - 15:04 WIB
YouTuber Bangpen dan Grace Blessing Bikin Tim Baru, Siap Ikut PUBG Mobile Pro League 2020
YouTuber Bangpen dan Grace Blessing Bikin Tim Baru, Siap Ikut PUBG Mobile Pro League 2020
A A A
YouTuber Bangpen dan Grace Blessing Bikin Tim Baru, Siap Ikut PUBG Mobile Pro League 2020

Masuk tahun 2020, PUBG Mobile Pro League 2020 bakal jadi pembuka hajatan e-sport internasional.

Kali ini, rangkaian PUBG Mobile Pro League 2020 yang digelar oleh Tencent bakal membagikan hadiah dengan total USD5 juta (Rp68,4 miliar)

Nah, salah satu tim yang bakal ikut berkompetisi dalam perhelatan ini adalah Genesis Dogma, yang dibentuk oleh Bangpen bersama Grace Blessing.

YouTuber Bangpen dan Grace Blessing Bikin Tim Baru, Siap Ikut PUBG Mobile Pro League 2020

Foto: Dok. Genesis Dogma

Mereka berdua udah lama menggeluti e-sport, tapi baru kali ini bergabung dalam kompetisi sebesar PUBG Mobile Pro League 2020.

Grace Blessing bilang, dia udah banyak melakukan persiapan bareng Genesis Dogma dalam menyambut kompetisi yang digelar Maret mendatang.

“Kami masing-masing punya kesibukan, tapi optimis untuk bisa menghadapi turnamen ini. Secara berkala kami berlatih game PUBG untuk bisa tampil maksimal di ajang PUBG Mobile Pro League 2020," kata Grace Blessing, dikutip dari siaran pers yang diterima GenSINDO.

"Bukan cuma performa, tapi juga kekompakan tim karena game ini membutuhkan kerja sama semua anggota,” tambahnya.

YouTuber Bangpen dan Grace Blessing Bikin Tim Baru, Siap Ikut PUBG Mobile Pro League 2020

Foto: Dok. Genesis Dogma

Sementara Bangpen, YouTuber gaming aktif Indonesia yang udah lumayan lama terjun dalam e-sport di Indonesia, sekarang mencoba tantangan baru untuk ikut berkompetisi.

"Kita semua tahu bahwa e-sport sekarang sedang menjadi tren, bukan cuma tren tapi juga dipertandingkan di tingkatan global. Bahkan, Olimpiade 2020 di Tokyo juga akan mulai mempertandingkan e-sport," katanya.

"Saya ingin mencoba mengharumkan nama bangsa, melalui tim e-sport yang sedang saya kembangkan bersama Grace Blessing. Harapannya, kami bisa mencatatkan prestasi yang mengilap dan menjadi inspirasi bagi para pemuda yang ingin berkarier menjadi atlet e-sport," tegasnya.

PUBG Mobile Pro League 2020 adalah turnamen khusus yang digelar Tencent Games, bekerja sama dengan PUBG Corporation. Turnamen bergengsi ini diadakan di empat wilayah Asia Tenggara, yakni Indonesia, Vietnam, Thailand, dan Malaysia.

Turnamen PUBG Mobile Pro League 2020 Indonesia menyediakan hadiah senilai Rp2 miliar.
(her)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 5.3399 seconds (0.1#10.140)