3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba

Sabtu, 11 Januari 2020 - 15:20 WIB
3 Teknik Terapi Musik...
3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba
A A A
Ada beberapa teknik musik yang bisa kamu coba sendiri atau bareng teman-teman kamu.

Ini beberapa teknik pendukung terapi musik.

1. PAKAI DRUM/PERKUSI

3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba

Foto: okezone.com

Drum atau alat musik perkusi lainnya jadi salah satu alat musik yang pas buat merangsang semangat dan atmosfer happy. Para ilmuwan sepakat bahwa drum bisa membantu tubuh melawan gangguan endokrinologi dan neurologi. Beberapa manfaat dari main drum adalah mengurangi stres, mengatasi trauma, dan mengurangi tingkat kecemasan.

2. BERNYANYI

3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba

Foto: voicercise.com

Sejelek apapun suara seseorang, bernyanyi akan selalu menyenangkan buat dilakukan. Jadi gak heran kalau bernyanyi jadi salah satu teknik terapi musik. Penelitian menunjukkan bahwa dengan mendengarkan lagu atau bernyanyi jadi bagian penting dalam mengobati penyakit parkinson, alzheimer, dan demensia.

3. VIBRO-ACOUSTIC THERAPY (VAT)

3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba

Foto: drtararasta.com

Vibro-Acoustic Therapy atau VAT adalah sebuah pendekatan ilmiah dengan getaran frekuensi rendah dan resonansi musik yang berjalan lambat. Gelombang suara yang dihasilkan dapat melancarkan sirkulasi energi positif ke seluruh tubuh dan bisa untuk menenangkan pikiran dan tubuh.

Selain teknik, beberapa aktivitas terapi musik yang ini juga bisa kamu coba.

1. MUSIK BINGO

3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba

Foto: bombshellbeer.com

Musik Bingo adalah aktivitas musik kognitif untuk meningkatkan memori pendengarnya. Terapi musik bingo sering digunakan untuk meningkatkan kesehatan mental seseorang. Terapi ini mengajak setiap peserta untuk mendeskripsikan sebuah lagu, lalu peserta lain harus menebak lagu itu, lalu menyanyikannya. Aktivitas ini bisa dimainkan berpasangan atau kelompok, dan cocok dimainkan oleh orang dengan kemampuan memori yang buruk.

2. RELAKSASI MUSIK

3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba

Foto: YouTube Meditation Relax Music

Relaksasi musik dipakai untuk meditasi. Tujuan utamanya untuk relaksasi pikiran dan mengendurkan otot-otot supaya rileks. Relaksasi musik jadi komponen penting dalam yoga. Ini juga merupakan cara yang bagus untuk melepas capek dan membantu meningkatkan ketahanan emosional seiring berjalannya waktu.

3. PEMILIHAN MUSIK

3 Teknik Terapi Musik yang Bisa Kamu Coba

Foto: sonic1029.com

Aktivitas ini dipakai untuk remaja atau orang dengan gangguan emosi dan penguasaan diri. Caranya adalah dengan meminta mereka memilih lagu atau musik yang mereka kenal. Nah, potongan musik yang dipilih itu akan membangkitkan emosi dan membawa kembali kenangan yang mungkin akrab dengannya. Kemudian terapis akan mendorong orang tersebut untuk membayangkan dirinya berada di lingkungan yang menyenangkan. Alunan musik tetap diputar sebagai latar suara. Ini adalah praktik meditatif yang mendorong kesadaran diri dan penerimaan diri tertinggi.

GenSINDO
Maya Selawati Dewi
Politeknik Negeri Jakarta
(her)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1088 seconds (0.1#10.140)