Flash Sale, Harga Galaxy M11 Kini Dibawah Rp2 juta

Selasa, 26 Mei 2020 - 09:29 WIB
loading...
Flash Sale, Harga Galaxy...
Galaxy M11 hadir dengan dua pilihan warna yaitu Hitam dan Biru Metallic, serta didukung dengan sistem keamanan fingerprint (rear-mounted) yang menjaga privasi pengguna.
A A A
JAKARTA - Galaxy M11, ponsel terbaru Samsung, mendapat potongan harga selama flash sale pada 26 – 31 Mei 2020. Tepatnya di Samsung.com/id, juga sejumlah e-commerce lainnya seperti Lazada, Shopee, Blibli, Tokopedia, Erafone.com, Bhinneka, dan Akulaku.

Ponsel yang memiliki harga resmi Rp2.099.000 itu kini dibanderol jadi Rp1.899.000. Dan tidak hanya itu, ada juga sejumlah promo seperti cashback dari Jenius Rp100.000, kuota internet 108GB dan akses ke Netflix, iflix, Mobile Legend, dan Joox selama setahun dari XLAxiata (dengan membayar Rp35 ribu per bulan), serta cashback Rp50.000 dari mitra bank.

Selain M11, promo flash sale juga berlaku untuk Galaxy M21, yang kini dibanderol Rp3.049.000 dengan bonus yang kurang lebih sama.

SERI M ANDALKAN BATERAI
Flash Sale, Harga Galaxy M11 Kini Dibawah Rp2 juta

Selama periode flash sale pada 26 – 31 Mei 2020, harga resmi M11 dari Rp. 2.099.000 dipotong jadi Rp1.899.000. Foto: dok Samsung.

Berbeda dari seri A yang mengedepankan kamera dan performa, Galaxy seri M lebih fokus pada baterai dan performa. Galaxy M11 adalah seri M yang harganya paling terjangkau.

Dengan banderol dibawah Rp2 juta selama flash sale, bisa dibilang fiturnya sangat menjanjikan. Mulai dari baterai 5.000 mAh, Snapdragon 450, layar Infinity-O 6,4 inci HD+ TFT, serta Triple Camera 13 MP.

Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Irfan Rinaldi mengatakan, saat ini baterai berkapasitas besar sangat dibutuhkan oleh konsumen. ”Terutama untuk mendukung produktivitas, serta hiburan,” ujar Irfan.

Snapdragon 450 adalah prosesor octa-core dengan 8x Cortex A53 1.7 GHz, dengan dukungan memori LPDDR3 933 MHz single-channel juga kemampuan quick charge untuk mengisi daya baterai dengan cepat. Sehingga optimal untuk ngegim, nonton, atau bekerja.

ROM 3GB dan memori internal 32GB (bisa ditambah hingga 512GB), Galaxy M11 juga memiliki pengisian daya cepat (fast charging) 15W.

TIGA KAMERA BERI NILAI PLUS
Flash Sale, Harga Galaxy M11 Kini Dibawah Rp2 juta

Dan dengan harga yang relatif terjangkau, tiga kamera Galaxy M11 bisa dibilang adalah fitur kunci. Ada lensa 13 MP yang diklaim tajam di cahaya minim, lensa Ultra Wide 115° 5MP, serta lensa Depth 2MP untuk fitur bokeh.

Kamera depannya 8 MP berkemampuan live focus. Adapun layar Infinity-O 6,4 inci HD+ TFT (1080 x 2340) dengan audio DolbyAtmos menunjang kegiatan nonton streaming, misalnya di Netflix. Atau bermain gim.

Dengan berat 168g, ponsel yang telah dilengkapi sensor sidik jari di belakang itu cocok untuk mereka yang mencari perangkat dengan harga terjangkau. Yang butuh ponsel untuk bekerja atau berjualan seharian, karena daya tahan baterainya yang besar.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Apa Kriteria Smartphone...
Apa Kriteria Smartphone Terbaik untuk Pelajar/Mahasiswa?
Samsung Galaxy S25 Series...
Samsung Galaxy S25 Series Gahar Berkat Snapdragon 8 Elite for Galaxy, Apa Rahasianya?
Cara Aktifkan Opsi Pengembang...
Cara Aktifkan Opsi Pengembang Samsung J2 Prime, Ternyata Mudah!
Samsung Galaxy Unpacked...
Samsung Galaxy Unpacked Dihelat 23 Januari 2025, Langsung bisa Pre-order Galaxy S25
Rekomendasi
Pertamina EP Serahkan...
Pertamina EP Serahkan Pengelolaan Wilayah Migas ke Mitra KSO
Bolehkah Tidak Membayar...
Bolehkah Tidak Membayar Zakat karena Tidak Punya Uang?
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
Berita Terkini
Kim Soo Hyun Klaim Pacari...
Kim Soo Hyun Klaim Pacari Kim Sae Ron saat Dewasa, Bukan Usia 15 Tahun
23 menit yang lalu
Pekan Frankofoni 2025:...
Pekan Frankofoni 2025: Sampaikan Pendapatmu!
53 menit yang lalu
Profil dan Biodata Cheryl...
Profil dan Biodata Cheryl Ruan, Istri Bobon Santoso yang Unfollow setelah Suaminya Mualaf
1 jam yang lalu
Dituduh Mem-bully Kim...
Dituduh Mem-bully Kim Sae Ron, YouTuber Lee Jin Ho Minta Maaf
1 jam yang lalu
5 Artis Protes Ifan...
5 Artis Protes Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN, Ada Luna Maya dan Fedi Nuril
2 jam yang lalu
Pernyataan Lengkap Gold...
Pernyataan Lengkap Gold Medalist soal Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron Pacaran, Memutar Balik Fakta?
3 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Rusia Kini...
3 Alasan Rusia Kini Didukung AS untuk Melawan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved